Sukses

Internet, Dahulu Bagaikan Emas Kini Menjadi Udara

Tidak dapat dipungkiri, internet kini berperan besar dalam hidup kita terutama para generasi muda.

Citizen6, Jakarta Duduk selama berjam-jam, pandangan tetap fokus ke depan layar dan kadang makan, mandi pun lupa. Ya, itulah gejala yang sering kita alami sekarang ini ketika sedang mengakses internet. Tidak hanya anak muda, orang dewasa pun mengalami hal serupa. Tidak dapat dipungkiri, internet kini berperan besar dalam hidup kita terutama para generasi muda.

Mengingat sekitar 10 tahun silam saat saya masih kecil, mengakses internet merupakan kegiatan istimewa yang hanya dapat dilakukan di saat tertentu saja. Tak seperti saat ini semua orang dapat mengakses internet secara mudah, pada waktu itu internet masih sangat langka dan mewah. Jika dapat saya mendeskripsikan, mengakses internet pada saat itu bagaikan mendapatkan tablet dan android baru pada saat ini. Hal itu tidak berlebihan, jika diingat sewaktu kecil, saya harus berjalan kaki beberapa kilometer untuk mencari warung internet atau biasa disebut warnet. Tidak banyak warnet yang tersedia pada waktu itu, orang yang meminati pun masih sedikit.

Saya masih ingat ketika pertama kali saya mengakses internet, tak perlu membuka game online atau media sosial, cukup mencari gambar saja saya sudah senang. Gambar tokoh-tokoh kartun, atau foto foto lucu menjadi kegiatan yang sangat menarik bagi saya. Keasyikan ini hanya bisa bertahan satu jam, saya harus membatasi bermain internet pada saat itu sebelum tagihan warnet membengkak. Maklum saja, saat itu tarif di warnet masih cukup mahal.

Saat saya menginjak sekolah menengah, internet mulai berkembang. Saya dapat dengan mudah mencari warung-warung internet di mana saja. Usaha warnet pun semakin laris manis. Apalagi pada saat itu situs Friendster sedang sangat populer, banyak anak seumuran saya yang menyukainya termasuk saya. Hal baru yang sangat menarik, apalagi saya bisa berkenalan dengan banyak teman baru di dunia maya. Tak hanya itu, game online pun mulai bermunculan, salah satunya yang terkenal adalah ayodance atau lebih dikenal dengan audition. Saya selalu berusaha menghemat uang jajan saya di sekolah,agar saat pulang sekolah nanti saya bisa langsung bermain game online di warnet.

Semakin hari saya semakin dekat dengan internet, berbagai macam modem, router dan wifi bermunculan semakin mempermudah dalam mengakses internet. Sosial media yang ada semakin lengkap dan bervariatif . Fasilitas yang ditawarkan di tiap situs semakin menarik dan membuat saya sebagai generasi muda semakin kecanduan. Saya merasa semakin tidak bisa lepas dari internet. Internet bagaikan penolong saya dalam mencari informasi dan hiburan.

Kini, internet terasa makin akrab dengan kehidupan saya, saya dapat dengan mudah mengakses internet bahkan dimana saja dan melalui apa saja. Internet pun makin lengket dengan kehidupan saya. Tak dapat dipungkiri, dalam mengerjakan tugas yang diberikan kampus kepada saya, hampir semuanya membutuhkan akses internet. Sosial media pun seakan beranak cucu dan semakin menjamur. Tak lengkap rasanya jika saya hanya bergabung dengan satu sosial media saja. Bersamaan dengan berkembangnya internet, pengetahuan saya semakin luas. Kini, internet sangat membantu saya dalam semua kegiatan yang saya lakukan. Internet bagaikan udara di era modern ini, dapat membantu tetapi jika tak disaring dapat meracuni hidup kita. Maka semakin mudahnya kita mengakses internet harus dibarengi dengan semakin cerdasnya kita dalam menggunakannya.

Penulis: Novia Natalia
Twitter: @novhiangela

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya keCitizen6@liputan6.com.

Mulai Selasa, 9 Mei  2014 sampai dengan 25 Mei 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Pengalaman Pertama Berinternet". Ada 2 router DLink (DIR-605L) untuk 2 orang pemenang  dan 4 merchandise ekslusif dari Liputan6. com. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.  Program menulis bertopik kali ini disupport oleh @DlinkID 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini