Sukses

Kagum, Yamaro Ciptakan Lagu untuk Menteri Susi

Susi Pudjiastuti, perempuan dari Pangandaran ini telah populer jauh sebelum menjadi menteri

Citizen6, Jakarta Jauh sebelum menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti ternyata sudah banyak yang nge-fans. Selain para nelayan, salah satu orang yang begitu ngefans itu adlah Yamaro SP.

Laki-laki asal Tarutung, Tapanuli, Sumatera Utara ini telah mengenal baik Susi Pudjiastuti sejak lama. Hal ini ia buktikan dengan membuat lagu buat perempuan yang juga disebut Puteri Laut itu.

Lagu yang berujudul Bunda Susi Pudjiastuti ini ia posting ke youtube pada 2 Maret 2014. Lagu berdurasi 4,32 menit itu menceritakan kekaguman Yamaro tentang sosok pemilik Susi Air yang sangat peduli pada nelayan.

Ia menyebut Susi Pudjiastuti sebagai Kartini Ekonomi Indonesia. Karena telah membantu para nelayan di Pangandaran dan laiinnya. Pada lagu ini ia berharap Susi Pudjiastuti tetap melangkah bersama wong cilik, seperti lirik yang dinyanyikannya.

Sampai Minggu, 2 November 2014, Video ini telah ditonton sebanyak 13, 289 kali. Banyak onliner memberikan komentar yang mendukung Susi Pudjiastuti yang hanya bersekolah formal sampai kelas 2 SMA itu.

Beberapa diantaranya:

"Hidayat Tjokrodjojo: Yahuud.... bukan "out of the box" tapi malah "no box no boundaries" all out utk Rakyat, Bangsa dan Negara NKRI.... "

"Sartana binsar: hebat, saya juga kagum pencipta lagu dan pribafi susibpuji astuti menteri kelautan dan perikanan kita, tetus bekerja ya bu utk NKRI salam 3 jari"



Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@li

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini