Sukses

Kerennya WNI Miliki Kedai Kopi Unik di Perth

Jika Anda sedang berada di Australia khususnya di Perth jangan lupa mampir ke Infusion Coffee & Tea.

Citizen6, Jakarta Anda pecinta kopi? Jika Anda sedang berada di Australia khususnya di Perth jangan sampai lewatkan kawasan yang disebut-sebut sangat strategis menjadi tempat perbelanjaan dan perkantoran ini.

Perth City namanya, tempat tersebut dikelilingi berbagai kedai dan cafe. Namun, ada salah satu kedai yang ramai dikunjungi setiap harinya yaitu "Infusion Coffee & Tea" yang tepatnya berada di  Murray Street, Shop 13 Plaza Arcade, Perth.

Infusion Coffee & Tea merupakan sebuah kedai kopi yang menyajikan cita rasa kopi mak nyus di lidah sekaligus berpetualang rasa dari jenis kopi berasal dari berbagai negara.

Bagus Sugiono selaku pemilik Infusion menjelaskan bahwa ia adalah seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang sudah menetap di Perth sejak 2012 dan pengalaman selama dua tahun dalam membuka kedai kopi memberikan semangat tersendiri. 

"Dengan dibantu tiga pekerja yang handal Chris ,Claire dan Jhon, saya ingin membuka cabang lain agar bisa membantu peluang pekerjaan bagi WNI dan mahasiswa Indonesia yang bermukim di Perth serta sekitarnya", tambahnya.

Yang menjadi daya tarik dan kesan unik di kedai ini yaitu biji-biji kopi tersebut dikemas di dalam karung-karung kecil yang diletakkan di depan kedai secara berjejer dan tersusun rapih sehingga menjadi pusat perhatian calon pembeli yang sedang lalu lalang di depan kedai.

Pengirim:

Naomi Tobing

Disclaimer:


Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.