Sukses

Beredar Isu, Seorang Anak Masuk RSJ Gara-gara Terlalu Banyak Les

Jejaring sosial seperti Twitter, Facebook dan Path dihebohkan dengan beredarnya kabar mengenai seorang anak yang masuk ke Rumah Sakit Jiwa.

Citizen6, Jakarta Sejak beberapa waktu lalu hingga saat ini jejaring sosial seperti Twitter, Facebook dan Path dihebohkan dengan beredarnya kabar mengenai seorang anak yang masuk ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ).

Kabar tersebut berawal dari sebuah cerita seorang pengguna Facebook yang tersebar di berbagai sosial media. Dalam postingannya, akun dengan nama Dedi Gunawan mengungkapkan bahwa dirinya mendapat cerita dari seorang teman yang mengatakan bahwa ada seorang anak berusia 6 tahun yang masuk RSJ karena terlalu diforsir untuk mengikuti berbagai les setelah pulang sekolah.

Kabar tersebut pun langsung mendapat respons para onliner. Terlihat dalam linimasa Twitter para onliner mengungkapkan rasa prihatinnya melalui berbagai ciapan di linimasa.

 

 

 

 

 

 

Namun, kabar tersebut pun belum diketahui kebenarannya. Semoga dengan beredarnya kabar seperti ini dapat menjadi pelajaran bagi para orang tua agar tidak terlalu memforsir buah hatinya untuk melakukan suatu hal yang sifatnya memaksa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.