Sukses

KeikDessert, Inovasi Crepes Terbaru

Dila dan Yara adalah dua orang mahasiswi Universitas Diponegoro Semarang yang mencoba membuat kue dengan rasa yang berkelas

Citizen6, Jakarta Makanan penutup atau dessert biasanya berupa makanan yang manis, maka tak jarang kue menjadi pilihan banyak orang. Saat ini banyak sekali jenis kue yang ditawarkan sebagai makanan penutup atau cemilan biasa. Mulai dari kue cokelat, keju, strawberry dan lain sebagainya yang dikombinasikan dengan bahan lainnya sehingga menjadi kue yang lezat.

Para pembuat kue sekarang juga sudah mulai bertebaran. Mulai dari ahli pembuat kue sampai mahasiswa yang notabene belum memiliki keahlian khusus. Salah satunya pemilik KeikDessert. Dila dan Yara adalah dua orang mahasiswi Universitas Diponegoro Semarang yang mencoba membuat kue dengan rasa yang berkelas namun harga yang sesuai dengan kantong mahasiswa.

KeikDessert adalah usaha kue rumahan yang baru berdiri sekitar sebulan yang lalu. Berawal dari keisengan mencoba membuat kue, dua mahasiswi ini akhirnya memutuskan untuk menjual hasil kuenya. “Awalnya kita iseng coba buat kue, terus ditawarin ke temen-temen. Alhamdulillah banyak yang suka terus akhirnya kita pikir kenapa tidak dijual saja lumayan buat nambah uang saku hehe” ujar Dila, pemilik KeikDessert.

Kue yang dijual di KeikDessert merupakan lapisan crepes yang ditumpuk menjadi beberapa lapisan atau disebut mile crepes. Mereka mencoba membuat crepes dengan inovasi baru, agar membuat para pecinta crepes dapat menikmati jenis crepes lainnya. Varian rasa yang dijual untuk sementara ada 5 macam yaitu, greentea, nutella, oreo cheese, cheese almond, milo.

Untuk harga yang ditawarkan juga sangat menyesuaikan dengan kantong mahasiswa. 12rb – 15rb per potong dan 120rb – 125rb per loyang dengan ukuran loyang berdiameter 24cm tergantung varian rasa yang dipesan. KeikDessert baru menjual kuenya melalui online. KeikDessert juga melayani jasa delivery order, “Untuk delivery, sementara kita baru bisa delivery sekitar Tembalang dan Semarang aja karena kita masih baru dan kue kita juga belum bisa bertahan lama untuk luar kota.” Jelas Yara. 

Dila dan Yara memiliki harapan khusus kedepannya untuk usaha kecil mereka ini. “Semoga usaha kita makin maju dan punya tempat sendiri bukan di kosan seperti sekarang dan yang pasti pelanggan makin banyak.” Ungkap Dila. Jadi, apa anda berminat mencoba dessert yang enak dan tentunya sesuai dengan kantong anda? Segera coba KeikDessert. Follow mereka di instagram : @KeikDessert

Estika Wida
Ilmu Komunikasi, Universitas Diponegoro Semarang

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini