Sukses

Hasilkan Karya Unik, Pria 17 Tahun Ini Banjir Pujian

Goresan pensil mampu menghasilkan beragam karya tulis maupun karya seni ditangan seseorang yang memiliki daya inovasi dan kreatifitas tinggi

Citizen6, Jakarta Alat tulis seperti pensil memang memiliki banyak fungsi dalam kehidupan setiap orang. Pasalnya goresan pensil mampu menghasilkan beragam karya tulis maupun karya seni ditangan seseorang yang memiliki daya inovasi dan kreatifitas tinggi.

Namun tak hanya orang dewasa yang mampu membuat karya yang menarik hingga memiliki nilai seni tinggi, para remaja pun bisa menghasilkan karya luar biasa seperti halnya yang dilakukan oleh Kristian Mensa. Dalam berkarya pria berusia 17 tahun itu nyatanya selalu melihat sesuatu dari perspektif yang berbeda sehingga ia bisa menghasilkan karya yang unik, dilansir boredpanda.com pada Senin(26/1/2014). 

 

 

This guy helps me with my drawings :)

A photo posted by Kristián Mensa (@mr.kriss) on

 

 

Portable pool 🏊

A photo posted by Kristián Mensa (@mr.kriss) on

 

Gambar dan ilustrasi yang dibuat Mensa selalu dikaitkan dengan beragam benda yang biasa ia gunakan setiap hari di lingkungan sekitar untuk mendapatkan suatu hal yang berbeda.

"Saya selalu membuat sesuatu yang baru dengan hal-hal duniawi," ujar Mensa.

 

 

Fork prison 🔒

A photo posted by Kristián Mensa (@mr.kriss) on

 

 

WIN ONLY

A photo posted by Kristián Mensa (@mr.kriss) on

 

Pria asal Republik Ceko itu juga menggunakan situs berbagi foto Instagram untuk menunjukkan berbagai karya yang dihasilkannya. Terlihat akun dengan nama @mr.kriss  ini ingin memperlihatkan buah karyanya di hadapan publik khusunya dunia maya. 

Dalam setiap postingan gambar, akun yang kini memiliki 188 followers itu banyak mendapat beragam komentar dari para followers maupun para onliner. Mereka bahkan membanjiri pujian untuk karya unik yang Mensa hasilkan. Bagaimana apakah Anda memiliki ide-ide unik lainnya untuk membuat suatu karya yang menarik perhatian publik?

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.