Sukses

Jawaban Ilmiah, Kenapa Rumah Tua Sering Berhantu

Sebuah penelitian baru-baru ini mengungkap, kenapa banyak orang kerap bercerita pernah melihat hantu di rumah atau gedung tua.

Citizen6, Jakarta Sebuah penelitian baru-baru ini mengungkap, kenapa banyak orang kerap bercerita pernah melihat hantu di rumah atau gedung tua. Tak lagi menyeramkan, ini jawaban yang ditemukan para peneliti dalam ruang lingkup ilmiah.

Sebuah penelitian di Amerika, baru-baru ini mengungkap fenomena penampakan hantu yang kerap dijumpai banyak orang di seluruh dunia. Dan hal ini dijelaskan dalam sebuah penelitian yang di pimpin oleh Profesor Shane Rogers dari Clarkson University, Potsdam, New York.

Seperti dikutip dari Daily Mail, pada dasarnya saat melihat hantu, orang kerap dipengaruhi secara kuat oleh kualitas lingkungan sekitar. Dalam hal ini, menurut Rogers, bangunan tua yang katanya berhantu, pada dasarnya kerap memiliki kualitas udara yang buruk. Dan hal ini disebabkan oleh jamur beracun.

Selengkapnya

Pengirim:

Dennis Widjaja

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini