Sukses

Tren Berbahaya, Lompati Peron saat Kereta Melaju Kencang

Seolah tak takut dengan maut, pria tersebut berlari dan menyebrangi peron kereta dengan cara melompat ketika kereta sedang melaju kencang.

Liputan6.com, Jakarta Tingginya angka kematian yang disebabkan oleh kecelakaan kereta api, tak membuat pria ini merasa gentar. Ia melakukan aksi nekat dengan cara melompati peron kereta api ketika kereta  hendak melaju. Dalam video yang berdurasi 40 detik itu terlihat sosok seorang pria yang sedang duduk sambil mengikat tali sepatunya.

Seolah tak takut dengan maut, pria tersebut berlari dan menyebrangi peron kereta dengan cara melompat ketika kereta sedang melaju kencang. Kaget dengan aksi tersebut, sang konduktor kereta api lalu membunyikan klakson beberapa detik setelah pria tersebut melompat.

Sebaliknya, pria yang tidak diketahui identitasnya itu terlihat tenang tenang saja. Bahkan sesekali tersenyum ke arah rekannya yang sedang mengabadikan aksi tersebut.  Hal itu mendadak menjadi viral dan dianggap menjadi tren kekinian.

Seperti dilansir dari laman Al Arabiya, video itu telah mendapat banyak respon dari pengguna media. Bahkan sampai di negara Rusia.

Banyak netizen yang terkejut dan memuji keberanian dari pria ini. Namun meski mendapat banyak respons dari netizen, tak sedikit yang beranggapan bahwa hal tersebut adalah bohong. Menurutnya, hal seperti itu trik murahan atau soal teknikal saja. Sehingga hasilnya belum tentu bisa dipastikan keabsahan dari video tersebut. Bagaimana menurutmu?



Penulis:

Pebby Adeliana

Universitas Bung Karno

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.


**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.