Sukses

Rumah Zakat Gelar Aksi Siaga Sehat di Kota Bandung

Sebelum melaksanakan pemeriksaan gratis, warga juga diajak untuk melakukan senam sehat.

Liputan6.com, Bandung - Rumah Zakat menggelar aksi siaga sehat berupa pemeriksaan gratis di Buah Batu, Bandung. Sebanyak 83 orang warga menjadi peserta dalam kegiatan ini. Pada kegiatan ini, Klinik RBG Rumah Zakat Bandung menugaskan 2 orang perawat, 1 orang relawan, dan 1 orang dokter.

Sebelum melaksanakan pemeriksaan gratis, warga juga diajak untuk melakukan senam sehat. Public Health Rumah Zakat Bandung, Fadhli mengatakan, melalui senam semakin banyak warga yang membiasakan berolahraga serta meningkatkan stamina dan daya tahan tubuhnya.

“Alhamdulillah, warga Bandung sangat antusias dalam mengikuti pemeriksaan dan juga senam sehat yang kami selenggarakan. Dengan banyaknya warga yang hadir, artinya masih banyak warga yang peduli akan kesehatannya,” ujar Fadhli, Jumat (10/3).

Selain di Buah Batu, kegiatan serupa juga digelar di kawasan Kiaracondong, Bandung. Di wilayah yang merupakan salah satu desa berdaya Rumah Zakat tersebut, sebanyak 30 orang warga hadir mengikuti kegiatan aksi siaga sehat ini.

“Rencananya kegiatan ini akan dijadikan agenda rutin yang dilakukan di Kota Bandung. Selain untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada warga Bandung juga merupakan upaya untuk memperkenalkan pelayanan kesehatan Klinik RBG Rumah Zakat Bandung kepada warga,” kata Fadhli.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini