Sukses

Ternyata 4 Benda Ini Bisa Bersih dengan Mesin Cuci

Terkadang, kamu berharap agar semua benda dapat dicuci dengan menggunakan mesin cuci.

Liputan6.com, Jakarta - Mencuci termasuk salah satu kegiatan yang melelahkan. Terkadang, kamu berharap agar semua benda dapat dicuci dengan menggunakan mesin. Beberapa benda seperti selimut, baju, pakaian dalam dan boneka memang biasa dicuci menggunakan mesin.

Namun bagaimana dengan karpet, tas dan lainnya? Empat benda ini dapat dicuci dengan menggunakan mesin. Penasaran apa saja?

Sneakers

Siapa sangka jika sneakers kesayangan kamu bisa dicuci dengan menggunakan mesin cuci? Ternyata kamu dapat membuat sneakers yang sudah lama terlihat baru lagi hanya dengan memasukannya ke dalam mesin cuci. Kamu dapat mencuci sneakers kamu bersamaan dengan banyak handuk. Handuk-handuk tersebut akan mengurangi benturan antara sneakers dan mesin cuci.

Kepala kain pel

Kebanyakan dari pengguna kain pel malas untuk mencuci kepala kain pel dikarenakan banyaknya debu dan kotoran yang menempel. Taukah kamu bahwa kamu dapat mencucinya dengan mesin? Sebelum memasukan kepala kain pel ke dalam mesin cuci, kamu harus megecek terlebih dahulu apakah ada aturan yang menuliskan “dilarang dicuci dengan mesn” jika tidak maka kamu bebas memasukannya ke dalam mesin cuci.

Backpack

Selama tas punggungmu terbuat dari bahan-bahan yang dapat dicuci maka kamu bisa mencuci tas dengan mesin. Gunakan air dingin untuk pencucian yang lebih maksimal.

Topi

Jika topimu terbuat dari bahan yang dapat dicuci, maka akan aman untuk mencucinya dengan mesin cuci. Setelah dicuci, keringkan di bawah sinar matahari selama seharian.

Penulis:

Nadia Donna
Institut Pertanian Bogor 

Jadilah bagian dari Komunitas Sahabat Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: SahabatLiputan6@gmail.com serta follow official Instagram @SahabatLiputan6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini