Sukses

Unik, Persahabatan Lansia Penyelam dan Ikan Keramat

Liputan6.com, Jakarta - Seorang penyelam Jepang telah berteman dengan ikan yang sama selama 25 tahun dan ini kisah nyata.

Hiroyuki Arakawa telah dipercayakan untuk mengawasi salah satu tempat suci agama Shinto yang disebut Torii. Tempat tersebut terletak di bawah permukaan Teluk Tateyama, Jepang.

Selama beberapa dasawarsa, Hiroyuki telah mengenal makhluk laut yang tinggal di sekitar kuil tersebut. Bahkan, ia menjadi sahabat seekor ikan ramah bernama Yoriko. Pertemanan mereka begitu unik. Setiap bertemu Yoriko, Hiroyuki akan memberikan ciuman pada ikan tersebut.

Persahabatan manusia dengan ikan memang jarang terjadi, tapi bukan tidak mungkin. Sekelompok nelayan dikabarkan juga pernah memiliki hubungan persahabatan dengan hiu paus lokal.

Malahan, satu studi ilmiah baru-baru ini menunjukkan bahwa ikan dapat mengenali wajah manusia. Hal tersebut disampaikan Dr. Cait Newport dari Universitas Oxford.

"Para ilmuwan menunjukkan ikan-ikan tersebut dua gambar wajah manusia dan melatih mereka memilihnya dengan menyemprotkan air pada gambar itu," kata Cait seperti dilansir dari CNN.

Ia menjelaskan bahwa saat ilmuwan memutuskan membuat foto wajah tersebut menjadi hitam dan putih, para ikan ternyata masih bisa mengenali wajah yang sama. Bahkan dengan tingkat akurasi di atas 86 persen. Hal ini membuat persahabatan antara penyelam dengan ikan menjadi sesuatu yang inspiratif.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.