Sukses

Manfaat Luar Biasa Menaruh Bawang Putih di Mulut Selama 30 Menit

Bawang putih kurang efisien jika langsung dikunyah dalam kondisi mentah-mentah

Liputan6.com, Jakarta Selain populer digunakan sebagai campuran bumbu masakan, bawang putih kini juga sudah banyak dimanfaatkan orang sebagai sarana pengobatan alami. Seiring berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi, diketahui bahwa dalam satu butir bawang putih ternyata mengandung ramuan obat kuat yang dikenal dengan allicin. Kandungan senyawa ini memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa dan dapat membantu menyembuhkan sejumlah penyakit jika dikonsumsi secara benar.

Bawang putih kurang efisien jika langsung dikunyah dalam kondisi mentah-mentahan, selain rasanya yang tidak enak dan bikin orang muntah, beberapa orang yang sensitif juga bisa mengalami sensasi perut panas seperti terbakar setelah menelan bawang putih. Oleh karena itu, adakah cara lain untuk memperoleh semua manfaat bawang putih tanpa perlu benar-benar mengunyahnya? Tentu saja ada, yaitu cukup dengan menaruh bawang putih di mulut dalam beberapa menit. Waktu yang efisien adalah selama 30 menit.


Bagaimana Caranya?

Simpel saja, taruhlah satu siung bawang putih di mulut anda lalu biarkan selama beberapa saat sampai mengeluarkan air liur dan tertelan. Pindahkan posisi bawang putih di mulut dengan bantuan lidah agar mengeluarkan air liur lebih banyak lagi. Anggap saja seperti saat Anda mengemut permen, santai dan nikmati prosesnya.


Kapan Waktu yang Tepat untuk Melakukannya?

Baiknya hal ini dilakukan pada waktu pagi hari, biarkan bawang putih berada di mulut selama 30 menit. Jadi setiap hari Anda perlu menyempatkan waktu 30 menit untuk melakukan perawatan kesehatan dengan bawang putih ini.


Manfaat Kesehatan Apa yang Bisa Didapatkan?

Efek penyembuhan bawang putih bercampur air liur yang masuk ke dalam tubuh akan membersihkan aliran darah, sistem kapiler dan juga limfatik. Manfaat lainnya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan nafsu makan, mencegah flu, anemia, masalah pernapasan, bekerja bagus untuk mengatasi bronkitis, meningkatkan kesehatan kandung kemih, dan juga ginjal. Selain itu, bawang putih juga bagus untuk kesehatan mulut meski baunya tidak enak.
Apa yang Harus Dilakukan Setelah 30 Menit?

Ambil bawang putih dari mulut dan keluarkan semua air liurnya yang masih tersisa. Sikat gigi dan kunyah beberapa lembar daun mint (jika punya) untuk menyingkirkan bau tidak sedap bawang putih di mulut.

Kontraindikasi

Jika Anda memiliki alergi terhadap bawang putih, disarankan agar jangan mencoba cara ini. Selain itu juga, jika Anda memiliki masalah bau mulut, maka bawang putih dapat semakin memperburuk keadaan. Jadi, pastikan terlebih dahulu segala sesuatunya sebelum mencoba.


Selengkapnya

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini