Sukses

Tantangan Dada Membentuk Hati di Weibo Picu Kontroversi

Untuk mengikuti tantangan ini, para wanita mencoba membuat bentuk hati dengan dada dan tangan mereka

Liputan6.com, Jakarta - Setelah tantangan "Pinggang A4" dan "One Finger Selfie," warganet memiliki tantangan baru. Kali ini tantangan yang tengah ramai di platform media sosial Tiongkok, Weibo itu dinamai "Tantangan Dada Berbentuk Hati."

Tren online tersebut mulai ramai sejak beberapa minggu lalu. Untuk mengikuti tantangan ini, para wanita mencoba membuat bentuk hati dengan dada dan tangan mereka, sementara bagian puting mereka tutupi dengan jari.

Mengutip dari Nextshark, tidak jelas dari mana dan siapa yang memulai tantangan ini. Namun ada yang menduga ini bermula saat seorang publik figur Tiongkok melakukan pose ini di salah satu pertunjukan terbarunya.

Menurut Shanghaiist, meski tantangan ini telah diikuti oleh puluhan orang namun jumlahnya masih kalah dengan mereka yang mengikuti tantangan One Finger Selfie pada akhir 2016. Diduga, salah satu alasan mengapa hanya segelintir orang yang mengikuti karena sifatnya yang cabul. Tentunya ada kemungkinan foto-foto tersebut dihapus oleh pihak berwenang karena sifatnya yang terlalu vulgar.

 

Walau tantangan ini ditujukan untuk perempuan, namun ada beberapa pria yang cukup berani mencoba membuat versi mereka. Malahan ada yang melakukan tantangan ini dengan lemak perutnya.

Sayangnya, karena makin banyak yang melaporkan tantangan ini, kini foto-foto yang sama telah disensor oleh pihak Weibo.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.