Sukses

Masker Gelembung Sabun, Tren Masker Terbaru dari Korea Selatan

Masker Bubble yang Jadi Viral di Kalangan Netizen

Liputan6.com, Jakarta Bagi wanita, perawatan wajah menjadi salah satu hal penting. Serangkaian produk kecantikan seperti pelembab, serum dan masker digunakan agar kulit wajah sehat dan terlihat lebih fresh. 

Kini produk-produk kecantikan asal negara Korea banyak disukai di berbagai kalangan. Memang kulit wajah warga di sana memberikan kesan kulit cantik dan sehat seperti yang diidamkan oleh kebayakan orang. Tak jarang produk yang dikeluarkan dikemas secara menarik seperti animal masker yang belakangan ini sudah banyak digunakan.

Kali ini masker asal Korea dengan bentuk seperti bubble menjadi viral dan banyak diperbincangkan. Masker bubble ini memiliki manfaat yang kurang lebih sama dengan masker pada umumnya yaitu menutrisi dan melembabkan kulit.

Namun yang membuat unik masker ini adalah setelah pemakaian di kulit wajah seperti namanya, masker tersebut akan menebal dan menggelembung layaknya busa sabun. Jika didiamkan dan terkena udara, busa tersebut bisa semakin mengembang hingga terlihat seperti wajah yang membengkak. Namun hal ini menjadi lucu dan banyak diperbincangkan oleh netizen.

Awalnya masker ini digunakan oleh seorang wanita dan diunggah ke jejaring sosial hingga menjadi viral. Masker yang kini diketahui bernama milky piggy carbonated bubble clay mask banyak dicari oleh kebanyakan orang yang penasaran untuk mencobanya.

 

Penulis:

Karen

Universitas Pancasila

 

Jadilah bagian dari Komunitas Sahabat Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: SahabatLiputan6@gmail.com serta follow official Instagram @sahabatliputan6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini