Sukses

6 Teka-teki Anak SD yang Bikin Keblinger, Kamu Bisa Jawab?

Ada 6 soal teka-teki logika yang terlihat begitu rumit, tapi bisa dipecahkan oleh anak-anak tingkat SD hanya dalam waktu singkat.

Liputan6.com, Jakarta - Kamu pernah menemukan soal teka-teki yang harus dijawab dengan logika? Jika pernah, berapa lama waktu yang kamu butuhkan?

Soal teka-teki logika yang sering kita temukan, memang akan sulit jika dikerjakan tidak dengan konsentrasi dan pemikiran yang kritis.   

Tapi, apakah kamu tau kalau anak-anak zaman sekarang atau generasi milenial, mempunyai pemikiran yang semakin kritis dan jenius. Contoh saja ketika mereka disuruh memecahkan tes atau pekerjaan rumah, mereka mampu memecahkan hanya dalam beberapa menit saja dengan cara yang kreatif. 

Hal ini enggak terlepas dari kemajuan teknologi yang bisa membantu anak-anak sekarang untuk belajar lebih cepat dari kita dahulu.

Dilansir dari Brightside, ada 6 soal teka-teki logika yang terlihat begitu rumit, namun bisa dipecahkan oleh anak-anak SD hanya dalam waktu singkat. Padahal kamu atau orang dewasa sekalipun belum tentu bisa memecahkannya.

Enggak percaya? Coba kamu pecahkan 6 soal teka-teki logika berikut ini dengan cepat dan benar ya!

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 8 halaman

1. Spot Parkir

Soal ini diberikan pada anak kelas 1 SD di Hongkong untuk ujian penerimaan siswa. Siswa SD di sana bisa menjawab dalam beberapa detik saja.

3 dari 8 halaman

2. 4 Digit Nomor

Seperti dilansir dari Brightside, anak TK yang diberi soal ini bisa menjawab dalam 10 menit, sedangkan seorang programmer profesional bisa memecahkannya dalam 1 jam.

4 dari 8 halaman

3. Piramid Angka

Ini adalah soal yang diberikan pada siswa kelas 3 SD di Singapura. Dan mereka bisa memecahkan soal ini hanya dalam waktu beberapa menit saja.

5 dari 8 halaman

4. Sekotak Cokelat

Nah, kalau yang ini adalah salah satu soal matematika anak SD usia 12 tahun dari Amerika Serikat. Soal ini bercerita bahwa ada 50 kotak cokelat di dalam kotak.

30 di antaranya adalah berisi karamel, 25 rasa kelapa, 10 lagi adalah permen cokelat dengan isi karamel dan kelapa, dan sisanya adalah cokelat tanpa isi.

Nah, pertanyaannya adalah diagram mana yang menggambarkan kotak cokelat itu dengan benar?

6 dari 8 halaman

5. Ke Arah Mana Bus Ini Berjalan?

7 dari 8 halaman

6. Nah Kok Bisa Ya?

8 dari 8 halaman

Lihat Jawabannya di Sini

1. Jawabannya adalah 87

Kamu hanya tinggal membalik gambar dan bisa menemukan urutan parkir mobil tersebut.

2. Jawabannya adalah 2851 = 2

Ini adalah permainan logika dengan menghitung jumlah lingkaran yang ada di tiap 4 angka. Misalnya angka 6 yang memiliki satu lingkaran, dan angka 8 memiliki 2 lingkaran. Kita bisa melihat angka 6889 memiliki 6 lingkaran. Paham kan?

3. Jawaban untuk D = 1345 dan E = 2440

Angka paling bawah itu saling berhubungan dengan angka di atasnya.

Pertama-tama jumlahkan angka di bawah, yaitu 198 + 263 = 461.

Sekarang kamu melihat angka yang ada di atasnya adalah 446.

Kurangi dua angka ini, yaitu : 461 -446 = 15. Lakukan pada angka yang lainnya, dan kamu akan selalu menemukan angka 15.

Nah inilah kuncinya!

4. Jawabannya adalah diagram B

Ini hanya menggunakan matematika sederhana:

Berapa jumlah permen karamel yang ada dalan kotak? 30-10 = 20Jumlah permen kelapa? 25 - 10 = 15.

Nah di sinilah kamu bisa menemukan berapa permen yang tidak memiliki isi apapun : 50 - (20+15+10) = 5.

5. Bus ini berjalan ke kanan karena pintunya ada di sisi yang lain

6. Untuk memecahkan ini, kamu perlu membayangkan bahwa ini adalah angka Romawi

Jadi 29 dalam angka Romawi adalah 'XXIX', maka dengan kamu mengambil 'I' kamu bisa mendapatkan XXX alias angka 30.

Wah! Gimana? Dengan teka-teki seperti ini bisa jadi trigger tersendiri kan buat kamu agar bisa berpikir dengan logika dan sekaligus berpikir out of the box.

Reporter:

Firda Olivia

Sumber: Brilio.net

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.