Sukses

Tidak Lupa dengan Jasa Ibunya, Sikap Anak Ini Viral dan Bikin Nangis Bombay

Liputan6.com, Jakarta - Orangtua adalah orang yang melahirkan dan membesarkan kita dengan penuh cinta dan kasih sayang. Kasih sayang yang diberikan orangtua tidak akan terbatas hingga akhir hayatnya. Begitupun kita sebagai anak yang dibesarkan oleh orang tua dengan penuh kasih, maka sebaliknya juga kita harus mencintai dan merawat orangtua kita disaat mereka sudah mulai renta.

Meskipun ada beberapa anak yang akhirnya menelantarkan orangtua mereka, tidak sedikit anak yang sangat berbakti pada orangtuanya. Salah satunya pria asal Taiwan ini, aksinya terhadap ibunya viral dan telah berhasil menyentuh hati orang yang melihatnya. 

Layaknya sang ibu yang membawa dan merawat anaknya dikala sakit, pria ini pun melakukan hal yang sama dikala sang ibu jatuh sakit. 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pria Ini Dikenal Berbakti Kepada Orangtua

Dilansir dari viral4real, pria ini telah tertangkap kamera sedang menggendong ibunya yang sakit menggunakan kain yang diikatkan di leher dan menyuapi sang ibu tercinta. Foto yang langsung tersebar di media sosial tersebut langsung viral dan menjadi perhatian media.

Terlihat dalam foto tersebut, pria paruh baya tersebut sedang menggendong ibunya yang sakit di Chi Mei Medical Centre, Taiwan. Sejak fotonya diunggah, banyak warganet yang tersentuh hatinya dan bangga melihat tindakan yang dilakukan pria tersebut.

Media lokal pun langsung mengangkat ceritanya dan beberapa warganet langsung mencari identitas dan keberadaan pria berbakti ini. Setelah ditemukan ternyata pria tersebut bernama Ting Tsu-chi (61).

Menurut rekannya, adanya foto tersebut ternyata tidak mengejutkan mereka. Mereka mengklaim bahwa Ting memang dikenal sebagai anak yang berbakti kepada orangtua.

 

3 dari 3 halaman

Menolak Promosi Jabatan Demi Sang Ibu

Bahkan Ting rela melepas promosi jabatannya karena jika dia mengambil jabatan tersebut, dia akan berpisah dengan ibunya dan tidak bisa merawat sang ibu tercinta.

"Saya tidak berbakti dan terhormat seperti yang dikatakan dalam laporan berita, saya minta maaf karena telah membuat media meliput saya selama beberapa hari terakhir ini," ujar Ting dalam sebuah wawancara dengan media lokal.

Ting mengatakan bahwa ibunya yang berusia 85 tahun memiliki riwayat penyakit jantung dan tekanan darah tinggi. Karena memiliki riwayat penyakit yang serius, makanya Ting harus merawat ibunya setiap hari. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.