Sukses

23 Kadet AAL Laksanakan Latihan Bajrayudha

Sebanyak 23 Kadet Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 58 Korps Marinir melaksanakan Latihan dan Praktek (Lattek) Bajrayudha.

Citizen6, Surabaya: Sebanyak 23 Kadet Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 58 Korps Marinir melaksanakan Latihan dan Praktek (Lattek) Bajrayudha yang akan dilaksanakan di Karang Pilang, Surabaya.

Latihan selama 6 hari ini keberangkatannya akan dilepas oleh Komandan Latihan Mayor Laut Marinir Lutfi Arif di lapangan Wangi-wangi, Akademi Angkatan Laut (AAL), Bumimoro, Surabaya, pada Rabu (15/5/2013).  

Latihan ini juga bertujuan agar para kadet memiliki pengalaman bertugas sebagai Komandan Peleton di satuan Korps Marinir, baik itu di lingkungan Resimen Artileri, Resimen Kaveleri, Resimen Bantuan Tempur, dan Batalyon Intai Amfibi Marinir. Dengan sasaran menambah wawasan dan pola pikir dalam menghadapi permasalahan yang ada disatuan korps Marinir. Sedangkan untuk materi yang akan dipelajari adalah Kehidupan pasukan di Ksatrian Marinir, pengenalan dinas staf, dan praktek drill di lapangan. (Aal Bumimoro/Mar)

Aal Bumimoro adalah pewarta warga.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke citizen6@liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini