Sukses

Roy Suryo: Momentum Sumpah Pemuda Tonggak Karakter Bangsa

Amanat Menpora dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda di lapangan apel Mako Kolinlamil, Jakarta.

Citizen6, Jakarta: Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-85 dengan upacara bendera yang dilaksanakan di lapangan apel Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin 27 Oktober 2013.

Dalam sambutan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia KMRT Roy Suryo yang dibacakan Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Karma Suta, selaku Inspektur Upacara mengatakan, peringatan HSP ini, merupakan momentum sejarah yang sangat penting dalam perjuangan bangsa Indonesia yang dipelopori oleh anak-anak muda pada jamannya.

Selain itu, lanjut Menpora, Sumpah Pemuda juga merupakan momentum yang telah membangun komitmen kolektif bangsa untuk bersatu dan mengembangkan jiwa nasionalisme di tengah-tengah hegemoni kolonialisme penjajah. Momentum sejarah ini penting untuk kembali direnungkan dan direaktualisasikan agar semangat yang terkandung di dalamnya dapat terus memberikan inspirasi dan motivasi bagi seluruh bangsa ini. Tidak hanya ntuk mencapai kejayaan bangsa di masa depan, tetapi juga hidup sejajar dengan bangsa-bangsa lain.

Menpora juga menekankan, secara khusus momentum peringatan HSP tahun ini diarahkan untuk menjadi tonggak pembangunan karakter bangsa. Atas dasar semangat itulah peringatan HSP tahun ini mengangkat tema "Mewujudkan Pemuda yang Santun, Cerdas, Inspiratif dan Berprestasi". Oleh karenanya, untuk mewujudkannya, pemuda Indonesia haruslah dijadikan sebagai komitmen kolektif bangsa ini manivestasi dari semangat dan jiwa sumpah pemuda.

Pada akhir amanatnya dikatakan melalui peringatan HSP tahun ini, diharapkan agar bangsa ini kembali merenungkan dan menghayati jiwa dan semangat yang terkandung dalam nilai-nilai sumpah pemuda yang telah diikrarkan oleh para pemuda dari berbagai suku, agama, dan latar belakang kebudayaan yang sangat plurar dari seluruh indonesia. (Drs Heddy Sakti A/mar)

Drs Heddy Sakti A adalah pewarta warga.

Mulai 16 Oktober-1 November ini, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik "6 Alasan Aku Cinta Indonesia". Ada merchandise eksklusif bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini