Sukses

`Debi Ratu` Disambut Antusias Warga Rempah

Citizen6, Banjar: Membuka lembaran tahun 2014,  Desa Rampah Kecamatan Telaga Bauntung menjadi tempat pertama dilanjutkannya kembali program andalan pemerintah Kabupaten Banjar yaitu Debi Ratu.

Di bawah arahan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar, Hj Raudhatul Jannah,  rute yang jauh, terjal dan mendaki sekalipun tidak jadi hambatan bagi Tim Koordinasi Percepatan Pembangunan Desa untuk mengunjungi  berbagai pelosok  dalam rangka membina dan mengevaluasi masyarakat pedesaan. Gayung bersambut, kunjungan tim evaluasi kali ini pun  disambut dengan antusias oleh masyarakat desa Rampah.

Kegiatan Debi Ratu diawali dengan sosialisasi dari Direktur BLUD Ratu Zalecha Martapura, drg Yasna Khairina,  menjelaskan tentang bahayanya merokok serta prosedur untuk memperoleh Kartu Jaminan Kesehatan, baik itu Jamkesmas maupun Jamkesda.

Sosialisasi kedua dari Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Drs Syahda Mariadi MSi, yang menjelaskan seputar Pemilu Legislatif pada bulan April mendatang, cara memilih kandidat kembali dengan cara lama yakni  mencoblos, tidak lagi dengan cara menconteng.

Habis sosialisasi, Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Rudhatul Jannah dalam sambutannya menyampaikan bahwa masyarakat desa Rampah terutama kaum ibu harus mengutamakan kesehatan dan pendidikan anak-anak mereka, karena itu adalah hak dasar manusia yang wajib diberikan.

“Selain untuk bersilaturrahim, hari ini ulun juga menghadiri pelantikan 4 orang Bunda Paud Desa yakni dari desa Rantau Bujur, Rampah, Telaga Baru dan Lok Tanah oleh Bunda Paud Kecamatan, tentunya dengan maksud agar pendidikan anak di usia dini bisa dilaksanakan secara optimal dan terjaga”, ujar Raudhatul Jannah.

Isteri Sultan Banjar ini juga meminta agar setiap orangtua membekali anak-anak mereka dengan pendidikan yang layak, tanamkan budi pekerti luhur dan jangan rampas hak dan masa depan anak dengan mengawinkan mereka dalam usia yang relative muda.

Selain sosialisasi dan arahan, kegiatan Debi Ratu diisi pula dengan penanaman bibit pohon secara simbolis oleh Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Raudhatul Jannah, Camat Telaga Bauntung H Suyitno serta Bunda Paud Kecamatan. 100 bibit pohon yang ditanam merupakan sumbangan dari pihak ketiga untuk masyarakar desa Rampah. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan tali asih oleh Hj Raudhatul Jannah untuk para wanita lansia dan beberapa orang murid Sekolah Dasar.(kw).

Penulis:
zak/hev/win (Humas Banjar/Kalimantan Selatan)

Baca Juga:
`Debi Ratu` Program Bantu Desa di Banjar
Sultan Banjar Dapat Penghargaan dari Karang Taruna Nasional
Banjar Siap Laksanakan Jaminan Kesehatan Nasional

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atauopini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

Mulai 7 Januari sampai 17 Januari 2014 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Warga Mengadu". Ada hadiah dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Caranya bisa disimak di sini.




* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.