Sukses

Ucapan di Kartu Valentine Bagi Kamu Para Pecinta Teori Kritis

Kamu bingung bagaimana membuat ucapan romantis untuk pasanganmu karena pikiranmu dipenuhi teori-teori?

Liputan6.com, Jakarta Valentine sebentar lagi, mungkin kamu tertarik untuk turut meramaikan hari merah mudah yang akan jatuh di Sabtu minggu depan. Pasanganmu mungkin mengharapkan sesuatu yang romantis terucap darimu baik lewat kartu ucapan dan sebatang coklat atau makan malam romantis. Tapi ternyata pikiranmu terlalu banyak dipenuhi oleh teori-teori yang dikeluarkan oleh Marx, Hegel, atau Nietzche. Kamu tak pintar mengucapkan rayuan maut seperti kata-kata indah yang mengalir dari seorang Shakespeare, tapi kamu bisa mencoba menggunakan ucapan-ucapan dibawah ini. 

Dibandingkan dengan mengatakan cinta setengah mati dan sebagainya yang sudah pasaran, kamu bisa mengatakan "you know, my love for you is hyperreal". Hiperrealitas dari Baudrillad ini seakan menyatakan bahwa konsep cinta yang kamu miliki melebihi realitas dan tentunya saja menggambarkan betapa dalam perasaanmu. 

Selain itu kamu juga mencoba menuliskan "the only regime of truth i know is my love for you" atau coba tuliskan "my love for you is pure ideology". Kalimat tersebut jauh lebih romantis dibandingkan kamu hanya mengatakan "aku sungguh mencintaimu" dan sebagainya. Jika kamu mau mencoba mengatakan betapa berharganya pasanganmu, cobalah dengan kalimat "Would itu be bourgeois if i asked you to be mine?". So, semoga kalimat-kalimat ini bisa membantu kamu untuk menunjukan perasaanmu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini