Sukses

Unik, Pernikahan 2 Pasang Kembar Identik yang Bikin Bingung Tamu

Seperti sengaja ingin membuat bingung tamu undanga, pasangan kembar identik itu bahkan memutuskan untuk memakai pakaian senada pula.

Liputan6.com, Jakarta Bagaimana jadinya jika pesta pernikahan yang Anda datangi pengantinnya ternyata kembar identik yang menikahi kembar identik lainnya? Unik, bukan? Seolah-olah Anda terlalu banyak minum alkohol sehingga melihat segala sesuatunya menjadi ganda.

Itulah yang dirasakan tamu undangan pernikahan kembar identik ini. Saudara kembar Zheng Dashuang dan Zheng Xiaoshuang yang berusia 26 tahun, menikah dengan Liang Jing dan Liang Qing yang keduanya juga merupakan saudara kembar.

Seperti sengaja ingin membuat bingung tamu undangan, keduanya bahkan memutuskan untuk memakai pakaian senada pula. Kedua pria kembar itu memakai setelan tuxedo hitam dengan kemeja putih serta dasi kupu-kupu merah, sementara kedua mempelai wanita yang kembar lebih memilih mengenakan gaun putih dengan renda di bahu.

Mereka bahkan memastikan rambut mereka ditata dengan cara yang sama dan memakai lipstik merah. Ini dilakukan agar dandanan kedua wanita itu sesuai dengan dasi mempelai pria.

Melansir dari Youku, pernikahan kembar identik itu sendiri dilangsungkan di Daqing, Provinsi Heilongjiang, dan berlangsung tanggal 03 Desember lalu.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pernikahan mereka diatur keluarga

Kedua keluarga ini bertemu sekitar 10 tahun yang lalu. Dan setelah keduanya menjadi teman, diyakini ibu mereka pun mulai merencanakan untuk mengatur pernikahan ganda ini.

Bila mereka memiliki anak, diklaim anak mereka masing-masing akan sangat mirip seperti saudara kandung genetik karena pengaruh DNA. Artinya, setiap anak pasangan masing-masing secara teknis dianggap sebagai sepupu pertama.

3 dari 3 halaman

Kembar terpisah 26 tahun

Sebelumnya, di negara yang sama sepasang kembar identik dipertemukan kembali setelah 26 tahun diadopsi secara terpisah. Ini semua berkat polisi yang tanpa disadari menginvestigasi mereka atas dugaan kecurangan identitas.

Pihak berwenang awalnya mencurigai seseorang menggunakan dua identitas karena kesamaan foto. Tambahan lagi, keduanya lahir di tanggal yang sama meski tinggal di kota yang berbeda.

Polisi pun menghubungi kedua wanita yang tak menyangka kalau mereka sebenarnya kembar. Saat dipertemukan, keduanya langsung menjalani tes DNA.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.