Sukses

Peduli Tuna Wisma, Pemuda Kota Bogor Bagi-bagi Jaket

Komunitas yang berbasis di Bogor ini mengadakan sebuah program berbagi kehangatan bersama AMPI, yaitu sebuah program membagikan jaket.

Citizen6, Jakarta: Setelah sukses membuat program kepedulian terhadap para pelajar di pinggiran kota Bogor dengan memberikan donasi buku-buku bekas layak baca, kali ini komunitas Anak Muda Peduli Indonesia (AMPI) membuat sebuah program kepedulian dengan tema peduli tuna wisma. 

Komunitas yang berbasis di Bogor ini mengadakan sebuah program berbagi kehangatan bersama AMPI, yaitu sebuah program membagikan jaket dan baju bekas layak pakai kepada para tuna wisma di kota Bogor.  Acara yang di gelar pada sabtu malam ini merupakan agenda dalam program kerja anak muda peduli indonesia setiap bulan. 

Acara kepedulian ini di mulai pukul tujuh malam sampai sekitar pukul sepuluh menyusuri ruas Jalan Empang sampai Jalan Surya Kencana.  Selain membagikan jaket-jaket dan baju, para anggota komunitas juga membagikan nasi bungkus hasil swadaya para anggota komunitas.  Jaket dan baju-baju ini merupakan hasil donasi para donatur yang di kumpulkan seminggu sebelum program ini di mulai. 

Kita tahu Bogor merupakan kota yang di anugerahi hujan sepanjang tahun, atas dasar ini lah kita sebagai anak muda memiliki inisiatif kepedulian terhadap para tuna wisma yang kedinginan diluar sana tanpa memiliki baju hangat yang cukup, terlebih bagi para tuna wisma yang sudah memasuki fase lanjut usia. 

Antusiasme para anggota komunitas cukup tinggi apa lagi melihat sebagian para tuna wisma yang tidur di halaman toko yang sudah tutup membuat prihatin.  Kalau bukan kita siapa lagi yang akan bergerak.  Komunitas yang mengusung jargon we care ini yakin untuk peduli terhadap sesama tidak harus mengeluarkan kocek yang dalam untuk membantu, cukup menyumbangkan baju-baju dan jaket bekas ini sudah jauh membantu dan peduli terhadap sesama. 

Kedepannya AMPI akan mengadakan program GREBEK KEPEDULIAN yaitu memberikan santunan kepada tuna wisma yang kuat yaitu mereka yang lanjut usia namun mereka tetap bersemangat untuk menghidupi keluarganya dengan tangguh tanpa menjadi peminta-minta. 

Diharapkan melalui program-program kepedulian ini membuka mata para pemuda-pemudi indonesia untuk peka terhadap isu-isu sosial bukan dengan cara selalu mengadakan kongres hebat tanpa berbuah aksi nyata.  Dan sekali lagi ini membuktikan bahwa kami pemuda-pemudi indonesia yang selalu menonjolkan kegiatan positif bukan negatif. We care  (kw)


Penulis:
Heru Riswan @ampipeduli

Baca Juga:
Liburan Ala Mongolia di Kaki Gunung Salak Bogor
Taman Kencana, Tempat Nongkrong Asik di Bogor
Curug Nangka, Salah Satu Pesona Wisata Bogor

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atauopini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com





* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini