Sukses

Rumah Dinas Guru Desa Pulau, Muara Tembesi Menyedihkan

Masa depan bangsa, terletak pada pendidikan. Namun sayang di banyak wilayah kondisi guru sungguh menyedihkan.

Citizen6, Jakarta Di SD No 119/1 Dusun Rengas IX Desa Pulau, Kecamatan Muara Tembesi, Batanghari, Jambi rumah dinas untuk guru kondisinya sudah sangat memprihatinkan dan tidak layak lagi.

Keberadaan rumah guru sangat sangat dibutuhkan, terutama bagi tenaga pendidikan yang tempat tinggalnya jauh dari sekolah. Disekolah tersebut seaparo dari guru yang mengajar berasal dari daerah luar. Kepala SD 119, Muhammad kepada harian ini kemarin mengatakan, dua tahun yang perumahan guru masih berfungsi.

Namun kini kondisi bangunan itu sudah rusak parah tidak layak dihuni lagi. Akibatnya guru yang dari luar daerah terpaksa harus menginap ditempat warga. " Kalau sekarang sudah tidak bisa ditempati lagi, tapi sekitar dua tahu lalu masih ditempati oleh guru," ujarnya.

Keberadaan rumah guru sangat dibutuhkan karena lokasi SD tersebut termasuk jauh dari kota.

Muhammad juga mengatakan, pihaknya sudah melaporkan dan mengusulkan hal ini  kepada Dinas PdK Kabupaten Batanghari melalui laporan bulan agar rumah guru tersebut bisa diperhatikan oleh Pemkab Batanghari. " Setiap laporan bulanan selelu kita masukkan terkait rumah guru. Namun hingga kini belum tembus," katanya.

Adapun jumlah murid di SD tersebut sebanyak 137 murid dan 5 orang guru PNS, 4 orang tenaga honorer dan satu orang operator.

Pengirim:

Syahreddy
Alamat. : Desa Rambutan, Masam, Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batanghari, Jambi

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini