Sukses

Kisah Pilu Pria-pria Tua Pencinta Boneka Seks

Mengapa mereka memilih hidup dengan boneka seks? Ini alasannya.

Citizen6, Jakarta Fotografer Benita Marcussen menggali rahasia dunia para pencinta boneka seks. Ia menghabiskan beberapa bulan untuk mendekati pria-pria pencinta boneka di forum internet. Tak banyak yang menyangka, beberapa pria memilih mencintai boneka seks ketimbang berinteraksi dengan manusia. Boneka-boneka tersebut memiliki bentuk yang berbeda-beda, dari yang seharga 1.000 pound sterling sampai yang paling lengkap seharga 33.000 pound sterling.

Saat Benita memulai proyeknya tentang orang-orang yang hidup dengan boneka, ia penasaran ingin melihat sejauh mana kedekatan seorang pria dengan boneka kesayangannya.

mirror 

Benita bertemu dengan beberapa pria pemilik boneka. Ada yang telah menikah, bercerai, maupun pria tua yang tinggal dengan orang tuanya.

"Setiap orang memiliki cerita dan alasan yang berbeda. Namun yang pasti bagi mereka, boneka seks meringankan rasa kesepian mereka," tutur Benita seperti dikutip dari Mirror, Kamis (12/11/2015).

mirror 

Seorang pemilik boneka, sebut saja Deerman, kehilangan istrinya yang meninggal karena kanker. Setelah berjuang untuk mencari pengganti istrinya, ia akhirnya melabuhkan pilihan pada boneka yang tampak seperti istrinya.

Boneka-boneka silikon itu membutuhkan waktu sekitar 80 jam dalam pembuatannya. Pembeli juga dapat menyesuaikan boneka mereka, memilih bentuk tubuh, warna rambut, ukuran payudara, warna kulit, kuku, dan warna bibir. (Sul)*

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.