Sukses

4 Situs Bersejarah di Nepal yang Hancur Karena Gempa

Gempa Nepal tak hanya menimbulkan duka karena banyaknya nyawa yang melayang, namun juga karena bangunan bersejarah yang hancur

Citizen6, Jakarta Berita duka datang dari Nepal, negara tetangga India ini diguncang gempa bumi berkekuatan 7,9 skala richter pada Sabtu(25/4/2015) dan meluluh lantakkan kota-kota di sana. Salah satu kerusakan yang paling parah terjadi di lembah Kathmandu. Banyak bangunan bersejarah hancur dan rata dengan tanah di sana.

Lembah Kathmandu terkenal sebagai daerah yang sarat akan bangunan bersejarah di Nepal. Ini merupakan kawasan kota kuno negara tersebut. Di wilayah ini pula terdapat tiga Situs Warisan Dunia UNESCO dalam bentuk Durbar Square, sebutan untuk alun-alun atau plaza yang ada di seberang istana kerajaan tua Nepal. Gempa tersebut menghancurkan situs-situs ini dan beberapa bngunan lainnya. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 4 situs bersejarah di Nepal yang hancur akibat gempa.

1. KATHMANDU DURBAR SQUARE

Kathmandu Durbar Square merupakan alun-alun yang ada tepat di depan istana kerajaan kuno Kathmandu. Di kawasan inila terdapat istana raja Malla dan Shah yang pernah memimpin daerah tersebut. Daerah ini juga dikenal dengan nama Hanuman Dhoka Durbar Square yang merujuk pada patung Hanuman di depan pintu masuk istana.

Ingin tahu cerita selengkapnya? Baca langsung di sini

Pengirim:

Aroyad

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.