Sukses

Misteri di Balik Postingan Foto-foto di Instagram

Chompoo Baritone, menunjukkan kepada kita bagaimana realitas dengan mudah bisa dipalsukan di Instagram.

Citizen6 Setiap hari ribuan pengguna jejaring sosial Instagram selalu mem-posting foto agar menciptakan identitas baru untuk diri mereka sendiri kepada para pengguna lainnya.

Chompoo Baritone, seorang fotografer asal Bangkok, Thailand menunjukkan kepada kita bagaimana realitas dengan mudah bisa dipalsukan di Instagram. Ia mengungkap kebenaran di balik foto-foto yang diunggah di situs Instagram dengan memperlihatkan apa yang ada di balik layar sebuah foto dari gambar biasa mejadi sebuah foto yang sempurna hingga menjadi populer.

Boredpanda.com

Boredpanda.com

Dilansir Boredpanda.com pada Jumat (18/9/2015), banyak seniman dan fotografer mengkritik cara orang menggunakan Instagram hanya untuk membuat hidup mereka tampak lebih menakjubkan dan menetapkan standar yang tidak realistis untuk para followers-nya.

Boredpanda.com

Boredpanda.com

Nampak dalam beberapa foto, ia menunjukkan gambaran suatu tempat yang umum kita jumpai dengan menggambil anggel sebuah objek yang akan ia potong untuk di posting ke Instagram. Memang anggel yang diambilnya sesuai dengan foto-foto yang banyak diunggah pengguna Instagram.

Nah bagaimana dengan Anda, apakah Anda melakukan hal tersebut untuk mendapatkan foto yang banyak disukai onliner? (ul/kw) 

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

****Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini