Sukses

Menantu Jokowi Antre Saat Cek Kehamilan, Publik Kagum

Pasangan Selvi-Gibran kedapatan tengah antre di sebuah klinik sederhana tanpa pengawalan.

Citizen6, Jakarta Meski menjadi menantu orang nomor satu di Indonesia, Selvi Ananda Putri tetap sederhana. Selvi yang menikah dengan putra Jokowi, Gibran Rakabuming, baru-baru ini membuat publik terharu.

Pasangan Selvi-Gibran kedapatan tengah antre di sebuah klinik sederhana tanpa pengawalan. Kehadiran Selvi di sebuah klinik umum di Solo mengejutkan warga yang ada di klinik. Seorang warga bernama Alwie Muhammad MP kemudian mem-posting foto ke media sosial. Ia juga bercerita mengenai pertemuannya dengan Selvi-Gibran.

"Pas nunggu obat di apotek, lihat sepasang pasutri muda yang sepertinya baru selesai periksa kehamilan di klinik yang sama. Wajahnya cukup familiar. Wow, ternyata mereka anak dan mantu Presiden, bok," tulis Alwie di status Facebooknya.

Alwie juga menuliskan, "Nama kliniknya Padma Health Centre, cukup sederhana kalau dibandingkan klinik-klinik di Jakarta. Gimana nggak sederhana, dokter yang nanganin gue aja udah profesor (Prof Didik T), tapi doctor fee-nya cuma Rp 50 ribu saja, bok," ucapnya.

Layaknya orang mengantre di apotek, meski mereka adalah keluarga Jokowi, Selvi-Gibran tidak mendapat perlakuan istimewa. Tidak ada juga pengawalan dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) seperti anak presiden pada umumnya. Wow! "Mereka datang tanpa pengawalan Paspampres, cuma ditemani sama wanita paruh baya yang mungkin tantenya. Nyetir sendiri pula enggak pakai sopir. Pokoknya, beda 180 derajat dengan anak-anak presiden sebelumnya," Alwi menulis.

Atas kesederhanaan yang ditunjukkan oleh anak dan menantu Jokowi, Muhammad Alwie yang menyaksikan secara langsung kejadian itu menunjukkan respect kepada pasangan yang menikah 11 Juni 2015 lalu tersebut. "Kalau itu benar adanya, keluarga presiden ini memang sangat sederhana dan anak presiden satu ini memang susah banget senyum dan ngomongnya pun pendek-pendek. Anyway, mereka keren, respect gue," tutur Alwie kagum di Facebook. Mendadak sontak apa yang ditulis Alwie pun menjadi viral di dunia maya. (war)**

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.