Sukses

Waspada, Modus Baru Bobol Mobil Pakai Koin

Modus pencurian dengan membobol pintu mobil menggunakan uang koin baru-baru ini ramai dibicarakan neitzen di Forum Liputan6.

Citizen6 Jakarta Pelaku pencurian tampaknya selalu memperbarui (update) modus-modus terbaru untuk mengelabuhi korbannya. Setelah marak modus memecahkan kaca mobil dengan busi motor, kini pencuri memanfaatkan uang logam atau koin untuk mencuri barang-barang di dalam mobil.

Siapa yang menyangka, serpihan busi motor mampu memecahkan kaca mobil dalam waktu kurang 5 detik tanpa suara? Begitu juga sekeping uang koin yang bisa digunakan sebagai modus pencurian model baru.

Modus pencurian dengan membobol pintu mobil menggunakan uang koin baru-baru ini ramai dibicarakan netizen di Forum Liputan6. Seorang netizen memaparkan modus pencurian mobil dengan uang koin tersebut. Dalam informasi alias thread yang dibagikan, pencuri yang menggunakan modus ini biasanya akan meletakkan uang koin di sisi pintu penumpang. Pencuri akan memilih pengemudi yang sendirian.

Setelah uang koin terpasang, pencuri akan mengikuti calon korban ke mana pun pergi. Begitu ada kesempatan berhenti dan mobil ditinggalkan, pencuri akan leluasa menggasak barang-barang yang ada di dalam mobil.

Ternyata, keberadaan uang koin yang ditempatkan pencuri ke gagang pintu, akan mempengaruhi mekanisme penguncian mobil. Karena pegangan pintu yang sudah disabotase, mekanisme penguncian pun gagal. Ditambah, pengemudi yang kurang teliti maka akan membuat pencuri tadi dengan mudah melancarkan aksinya.

Akan tetapi, modus ini tidak berlaku pada semua jenis mobil. Ditambahkan, modil dengan teknologi zaman sekarang mempunyai mekanisme penguncian pintu yang lebih aman. Namun tidak menutup kemungkinan sewaktu-waktu kita lengah.

Oleh karena itu, dalam thread yang diposting juga disertakan beberapa tips agar terhindar dari modus tersebut. Jangan meletakkan benda berharga di dalam mobil, memarkir mobil di tempat yang aman, dan selalu memeriksa pintu mobil terkunci dengan baik.

Silakan ikuti diskusinya di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini


**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

(War)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.