Sukses

Wisata Menyusuri Sungai dalam Gua Sajikan Pemandangan Unik

Wisata menyusuri sungai di dalam gua (cave tubing) menyajikan pemandangan unik.

Citizen6, Jakarta Kalisuci, tempat wisata yang berlokasi di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Gunung Kidul, Yogyakarta menawarkan wisata unik yang belum begitu populer di mata orang Indonesia. Cave tubing, yakni wisata menyusuri sungai di dalam gua menggunakan ban dalam. Lama waktu menyusur sungai memakan waktu kurang lebih satu jam.

Wisatawan akan diajak berpetualang mengikuti aliran sungai, yang mengalir melewati tiga gua sempit. Pemandangan mata pun akan dimanjakan dengan langit-langit gua yang sangat tinggi. Aktivitas wisata ini dinilai sangat aman selama wisatawan didampingi pemandu resmi dan memakai peralatan pengaman.

Ada beberapa tips yang harus diperhatikan wisatawan, di antaranya disarankan tidak memakai celana jins karena jins yang basah akan menghambat gerakan tubuh dan membawa kamera tahan air. Wisatawan tinggal duduk di atas ban besar dan diizinkan terjun bebas dari tebing ke dalam aliran sungai.

Selengkapnya baca di sini.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6?Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.