Sukses

7 Manfaat Jus Nanas bagi Kesehatan Ini Jarang Diketahui Orang

Tahukah Anda, jus nanas ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja?

Liputan6.com, Jakarta - Mengonsumsi jus nanas dapat memenuhi kebutuhan tubuh akan buah atau sayur. Nanas merupakan salah satu buah tropis yang terkenal sejak berabad-abad yang lalu karena rasanya yang unik dan khasiatnya yang ajaib untuk kesehatan.

Kalori yang terkandung dalam jus nanas juga terbilang cukup rendah. Satu cangkir buah nanas yang dipotong bentuk dadu, hanya mengandung 80 Kalori, 2 gram Serat, dan 1 gram Protein. Nah, tahukah Anda apa saja manfaat jus nanas bagi kesehatan? Ini dia.

1. Menutrisi Kulit

Dikenal sebagai minuman yang manis dan lezat, jus nanas juga mengandung vitamin dan asam askorbat. Nanas mengandung Array yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh, terutama untuk kulit. Nanas merupakan salah satu buah yang menjadi sumber Vitamin C yang baik.

Vitamin C memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan serta elastisitas kulit kita. Dengan rutin mengonsumsi jus nanas, dapat menghindarkan kulit kita dari dehidrasi juga menghilangkan sel-sel kulit yang mati.

2. Menjaga Kesehatan Tulang

Salah satu manfaat mengonsumsi jus nanas mentah ialah membantu menjaga kesehatan dan kekuatan tulang. Hal ini karena kandungan mangan di dalamnya. Jus ini memiliki pengaruh yang baik untuk kesehatan tulang serta dapat meningkatkan proses penyembuhan tulang.

Nanas merupakan salah satu buah yang diketahui mengandung enzim Bromelain. Enzim ini berguna untuk menyembuhkan beberapa penyakit, terutama baik untuk penyembuhan dan mengurangi tingkat peradangan.

Selengkapnya, baca langsung di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini